Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM lewat Program Penguatan Ekonomi Masyarakat (DBHCHT) di awal bulan September 2017 adakan pelatihan membatik untuk warga Desa Kenalan Kecamatan Borobudur.
Pengenalan dan pelatihan membatik kain adalah sebuah pelajaran baru untuk warga Desa Kenalan Kecamatan Borobudur, Disdagkop dan UKM Kabupaten Magelang mencoba untuk melatih 10 peserta. Dalam waktu 2 hari peserta dibimbing untuk membatik, mulai dari persiapan bahan, membuat pola, cara mencanting, pewarnaan dan lainnya.
Alhamdulillah Desa Kenalan sudah memiliki embrio untuk keteramilan membatik kain dan hasil yang lumayan bagus dikelas batik pemula.